Friday, 4 March 2016

MENGENAL JENIS-JENIS MERPATI HIAS





jenis-jenis merpati hias yang banyak di pelihara di indonesia - Peternakan Modern | merpati hias merupakan jenis burung merpati yang banyak di pelihara oleh para pecinta burung hias di seluruh dunia ini, penyebaran merpati hias pun sangat banyak didunia ini.

Di indonesia para pecinta merpati hias sangatlah banyak dan tersebar hampir di seluruh indonesia tidak tanggung-tanggung para pecinta merpati hias sampai membuat komunitas pecinta merpati hias seperti di daerah saya ada komunitas PMKID ( Pecinta merpati Kipas Indonesia) yang memang komunitas ini hanya berfokus pada satu jenis merpati hias saja yaitu merpati kipas.
Di indonesia banyak sekali jenis merpati hias yang dipelihara oleh para pecinta merpati ini, mulai dari merpati hias jenis lokal hingga merpati hias yang datang dari luar negeri hingga luar benua, apa sajakah jenis merpati hias yang di pelihara di indonesia ? berikut jenis merpati hias yang banyak di pelihara di indonesia.
Berikut akan kita bahas untuk mengenal lebih dalam jenis-jenis burung merpati hias yang menawan ini.
Baca juga CARA SUKSES TERNAK BURUNG MERPATI MUDAH DAN MENGUNTUNGKAN!!!

1. Merpati ekor kipas
jenis merpati hias yang banyak di pelihara di indonesia
GAMBAR : MERPATI KIPAS

Jenis merpati ini banyak sekali diternakkan dan dipelihara oleh para pecinta burung ini, halyang membuat burung ini sangat menarik adalah ekor dari burung ini yang meyerupai kipas dan sangat besar sehingga membuat burung ini tampak elegan dan berkelas di padu dengan warna burung ini yang bersih dan terang.

2. Merpati lahore
jenis merpati hias yang banyak di pelihara di indonesia lahore
GAMBAR : LAHORE

Merpati lahore menjadi merpati urutan no dua yang banyak di pelihara oleh masyarakat indonesia bahkan dunia , merpati ini dulunya berasal dari jerman namun telah menyebar sekitar tahun 1800 an keseluruh dunia. Ciri-ciri burung ini biasanya memiliki bulu yang panjang disekitar kaki burung ini bahkan tidak jarang sampai menutupi kaki dari burung ini.


3. Pigmy pouter
jenis merpati hias yang banyak di pelihara di indonesia
GAMBAR : Pigmy pouter

Merpati jenis ini berasal dari inggris dan sudah sangat terkenal hingga di seluruh dunia, sekilas burung ini tampak seperti elang yang sedang berdiri namun jika kita perhatikan lebih seksama ini bukanlah elang namun merpati. Merpati jenis ini sudah banyak di pelihara di indonesia karena memiliki keunikan di mana burung ini dapat berdiri dengan tegak dan juga dapat mengembagkan paruhnya hingga membentuk gelembung yang sangat besar.

4. Brunner pouter
jenis merpati hias yang banyak di pelihara di indonesia
GAMBAR :Brunner pouter

Merpati jenis ini masih merupakan sejenis dengan merpati pigmy pouter namun merpati jenis ini memiliki perbedaan dengan jenis merpati pigmy yaitu biasanya jenis merpati ini mayoritas berwarna putih dengan mata yang sedikit lebih tajam.

5. Merpati jacobin
jenis merpati hias yang banyak di pelihara di indonesia
GAMBAR : JACOBIN

Merpati ini pastinya sudah tidak asing lagi di kalangan para peternak dan pecinta merpati hias sebab bukan pecinta merpati hias jika anda tidak mengenal merpati jenis ini, merpati jacobin  merupakan merpati yang berasal dari india, ciri khusus merpati ini adalah bagian kepala burung ini yang hampir di tutupi oleh bulu.

6. Saxon Fairy Swallow
jenis merpati hias yang banyak di pelihara di indonesia
GAMBAR : Saxon Fairy Swallow

Saxon Fairy Swallow atau bisa di sebut dengan merpati karang merupakan merpati yang banyak sekali di pelihara di dunia termasuk indonesia, burung ini memiliki keunikan yaitu bulu di sekitar kaku burung ini yang sangat banyak dan hampir menutupi seluruh bagian kaki dari burung ini.

7. Merpati biarawati
jenis merpati hias yang banyak di pelihara di indonesia
GAMBAR : MERPATI BIARAWATI

Merpati jenis ini biasa disebut merpati kerang belanda , merpati ini mempunyai ciri fisik yaitu di bagian muka burung ini tampak berwarna lain dan sekilas jika kita lihat seperti seorang biarawati.

8. reversewing pouter

jenis merpati hias yang banyak di pelihara di indonesia
GAMBAR : reversewing pouter

reversewing pouter merupakan jenis burung merpati hias yang terakhir yang sering di pelihara di indonesia namun tidak semua pecinta burung ini dapat memelihara burung ini sebab untuk mendapatkan burung ini sangatlah sulit dan jarang ada yang mau menjualnya di karenakan burung ini sangat indah dan cantik.

Itulah jenis-jenis merpati hias yang banyak di pelihara oleh para pecinta burung terutama merpati hias yang ada di indonesia termasuk dunia, sebenarnya masih banyak jenis merpati hias lainnya yang sering di pelihara di indonesia namun admin hanya membagikan garis besarnya saja, Salam Pecinta Peternakan Modern.

ARTIKEL SEJENIS

1 comment:

  1. JAMU DANANAN HABANERO CASINO - BANDARH
    JAMU DANANAN 고양 출장마사지 HABANERO 경상남도 출장샵 CASINO. 안양 출장마사지 JAMU 진주 출장안마 DANANAN HABANERO CASINO. BANDARH. LUCKY HANDAR. 제천 출장안마 JAMU DANAN HABANERO CASINO. LUCKY HANDAR. HANDAR.

    ReplyDelete